Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Latihan SBMPTN Penderita Miopi Sulit Melihat Benda-Benda Yang Jaraknya Jauh

Penderita miopi sulit melihat benda-benda yang jaraknya jauh.

SEBAB

Pada penderita miopi titik jauh berada di jarak tak hingga.

 

Pilihannya:

A. Pernyataan benar, alasan benar, dan keduanya menunjukkan hubungan sebab dan akibat.

B. Pernyataan benar, alasan benar, tetapi keduanya tidak berhubungan

C. Pernyataan benar dan alasan salah

D. Pernyataan salah alasan benar

E. Pernyataan dan alasan keduanya salah

PEMBAHASAN:

Pernyataan: Penderita miopi sulit melihat benda-benda yang jaraknya jauh.”

Miopi atau rabun jauh merupakan kondisi mata yang berkurang titik jauhnya. Kondisi ini diakibatkan melemahnya otot-otot yang ada pada mata. Sehingga menyebabkan penderita miopi sulit melihat benda-benda yang jaraknya jauh. Pernyataan Benar.

Alasan: Pada penderita miopi titik jauh berada di jarak tak hingga”

Penderita miopi mengalami pengurangan titik jauh yang asalnya tak hingga (mata normal) menjadi berhingga. Alasan Salah

JAWABAN: C

Post a Comment for "Latihan SBMPTN Penderita Miopi Sulit Melihat Benda-Benda Yang Jaraknya Jauh"